Lompat ke konten

pelayanan kesehatan

fasilitas umum

penunjang kesehatan

Dalam pelayanan kesehatan, Rumah Sakit Widodo memiliki 17 jenis poli yang terdiri dari Poli Anak, Poli Bedah Umum, Poli Gigi, Poli Jantung, Poli Obsgin, Poli Penyakit Dalam, Poli Saraf, Poli Umum, poli Kulit, Poli Bedah Vaskuler, Poli THT, Poli Mata, Poli Fisioterapi, Poli Paru,Poli Ortopedi , Poli Bedah Anak, Poli Urologi dan Klinik Infertil. Selain itu, Rumah Sakit Widodo dilengkapi kapasitas 147 tempat tidur dan Seluruh pelayanan tersebut didukung oleh fasilitas dan sarana prasana terbaik.

Beberapa pelayanan unggulan yang ditawarkan Rumah Sakit Widodo Ngawi yaitu pelayanan Bedah Anak, Pelayanan Klinik Infertil dan Klinik Infertilitas atau Klinik Ingin Anak.

Pelayanan Bedah Anak adalah salah satu subspesialis bedah yang melibatkan bayi, anak, dan remaja, (belum pubertas). Pelayanan bedah anak Rumah Sakit Widodo memberikan layanan pada pasien dengan berbagai macam gangguan/penyakit yang membutuhkan tindakan berbeda, dengan didukung layanan dokterspesialis yang terampil oleh dr. Adjie Rakhmadi, Sp. BA, serta ditunjang degan fasilitas medis yang memadai.

Pelayanan Hemodialisis Rumah Sakit Widodo memberikan layanan cuci darah bagi pasien rawat jalan dan rawat inap, dengandidukung tim dokter dan perawat yang sudah bersertifikat Hemodialisis. Keamanan pasien merupakan tujuan utama layanan dimana kondisi darag dimonitor dengan pemeriksaan laboratorium sebelum melakukan dialisis.

Klinik Infertilitas di Rumah Sakit Widodo yang dilengkapi berbagai fasilitas modern dan nyaman bagi pasangan suami istri yang ingin menjalani program kehamilan. Selain itu dikarenakanAnak merupakan dambaan setiap keluarga selain sebagai wujud cinta kasih , anak adalah sosok penerus keluarga, tumpuan harapan, sumber inspirasi keluarga dan lain sebagainya.

Klinik ini didirikan dengan tujuan Untuk membantu mewujudkan keinginan Pasangan suami Istri (PASUTRI) mempunyai anak, Memberikan pelayanan kepada masyarakat yang merencanakan keluarga cukup dengan 2 anak sesuai dengan jenis kelamin yang diinginkan dan Mencarikan solusi untuk mengatasi masalah seksual dan gangguan kesuburan dan memberikan pendidikan tentang kesehatan Seksual – Reproduksi kepada masyarakat agar dapat membina kehidupan keluarga yang bahagia dan sejahtera.

Klinik Infertilitas di Rumah Sakit Widodo yaitu menangani berbagai macam diantaranya:

  1. Penanganan gangguan kesuburan / infertilitas pasangan yang belum mempunyai anak antara lain IUI (Intra Uterineinsemination)
  2. Pelayanan bagi pasangan yang ingin mempunyai anak dengan jenis kelamin tertentu (Sex Preselection)
  3. Konsultasi kesuburan pria dan wanita
  4. Diagnostic masalah kesuburan Pemeriksaan Infertilitas Dasar
  5. Terapi masalah kesuburan
  6. Induksi ovarium terkontrol inseminasi buatan
  7. Konsultasi dan pelayanan pasangan suami istri dengan disfungsi seksual
  8. Pelayanan penanganan tentang gangguan perkembangan Seksual – Reproduksi pada anak – anak dan remaja , antara lain : Penis terlalu kecil (Micro Penis), testis (Buah Zakar) yang tidak turun pada anak laki – laki.
  9. Pelayanan tentang penanganan gangguan fungsi seksual :
    Pria : Impotensi, Ejakulasi Dini (ED), Hilangnya Gairah Seksual
    Wanita : Gagal Orgasme , Sakit saat berhubungan Seksual, Hilang Gairah Seksual.